Instalasi Aplikasi Dev C++ - Pemrograman Dasar
Kuliah.site - Selamat datang di situs kuliah.site. Disini sobat dapat mempelajari berbagai tentang pemrograman, salah satunya yaitu Pemrograman Dasar atau biasa dikenal dengan Dasar-dasar Pemrograman. Dalam mempelajari Pemrograman Dasar kali ini bahasa akan sobat gunakan yaitu bahasa C++. Sebelum kita belajar tentang pemrograman, kita akan menginstal aplikasi DEV C++ terlebih dahulu. Yuk, mari kita ikuti langkah langkahnya :
- Langkah PertamaPertama-tama sobat musti memiliki master instalasi programnya. Bagi sobat yang belum punya, bisa mendapatkannya disini. Pada tutorial ini saya menggunakan versi Dev-Cpp 5.4.0 TDM-GCC x64 4.7.1. Selanjutnya, Double click pada master aplikasi Dev C++, dan tunggu hingga selesai membaca paket instalasi.
- Langkah KeduaSetelah itu akan muncul kotak dialog Installer Language, silahkan sobat pilih menggunakan bahasa English. Kemudian pilih OK.
- Langkah Ketiga
Selanjutnya akan muncul kotak dialog Agreement. Pilih I Agree. - Langkah Keempat
Kemudian setting ceklis menjadi seperti gambar dibawah. Kemudian pilih Next. - Langkah KelimaPada langkah ini sobat dapat melakukan setting Destination Folder (Lokasi dimana aplikasi akan diinstal). Misalnya sobat mau memindahkan folder Instalasi ke Drive D:/ . Namun jika sobat tidak ingin melakukan pengaturan sobat boleh skip saja, dan langsung pilih tombol Instal.Tunggu hingga proses instalasi selesai.
- Langkah KeenamSampai disini sobat telah selesai melakukan instal aplikasi Dev C++. Jika sobat mau langsung membuka programnya, sobat bisa biarkan ceklis pada Run Dev-C++ 5.4.0. Kemudian pilih Finish.
Setelah Instalasi
Setelah instalasi selesai, sobat akan diminta untuk melakukan sedikit beberapa kongfigurasi. Seperti bahasa, theme dan editor.Jika sudah selesai sobat bisa klik Next.Setelah itu setting cache frequently header seperti gambar dibawah. Kemudian Pilih Next
Tunggu hingga proses selesai dan muncul kotak dialog DevC++ has been configured successfuly atau artinya Dev C++ telah selesai dikongfigurasi. Kemudian pilih OK.
Selesai.
Demikian Langkah-Langkah Instalasi Apliaksi Dev C++. Semoga bermanfaat. Silahkan dibagikan kepada teman-teman sobat sesama pejuang kuliah.. :)
0 Response to "Instalasi Aplikasi Dev C++ - Pemrograman Dasar"
Post a Comment